12 Februari 2022

Kenali Penyebab dan Cara Mengobati Kuku Cantengan



Kenali Penyebab dan Cara Mengobati Kuku Cantengan


Kamis, 10 Februari 2022 | 18:19 WIB Sumber: Kompas.com

Kenali Penyebab dan Cara Mengobati Kuku Cantengan


ILUSTRASI. Cantengan















JualanBarang.com – JAKARTA. Kuku cantengan menimbulkan rasa nyeri yang menyakitkan. Kenali penyebab dan cara mengobati kuku cantengan.  

Kendati sekilas terlihat sepele, penyakit kuku cantengan dapat membuat pengidapnya merasa sangat kesakitan dan tidak nyaman. 






Baca Juga: 7 Penyebab Sakit Punggung, Salah Satunya Celana Terlalu Ketat


Melansir Medical News Today, cantengan ditandai dengan kulit kemerahan dan bengkak di sekitar kuku yang teriritasi. 


Selain itu, gejala cantengan lainnya yakni munculnya gumpalan nanah di sekitar kuku yang sakit. Masalah kesehatan ini bisa ringan sampai parah, tergantung penyebabnya. 


Dalam kondisi yang cukup parah, kuku cantengan bisa terlepas dari jari yang terinfeksi. 


Berikut penyebab kuku cantengan dan cara mengobatinya yang perlu Anda ketahui. 


Penyebab kuku cantengan 


Kuku cantengan adalah penyakit akibat infeksi bakteri atau jamur yang berkembang di sekitar kuku tangan dan kaki. 


Melansir Healthline, beberapa bakteri penyebab kuku cantengan adalah candida, staphylococcus, dan enterococcus. 


Infeksi tersebut rentan muncul ketika kulit di sekitar kuku bermasalah, dan memungkinkan kuman menyerang. 


Ada beberapa hal, kondisi, dan penyakit yang membuat kulit sekitar kuku bermasalah. Antara lain: 



  • Kebiasaan menggigit kuku atau kulit sekitar kuku 

  • Memotong kuku terlalu pendek 

  • Manikur atau pedikur dengan alat yang tidak steril 

  • Kebiasaan mengemut jari 

  • Kuku yang tumbuh ke dalam 

  • Penderita diabetes 

  • Orang yang telapak tangan dan kakinya sering basah 

  • Penderita dermatitis 

  • Orang dengan sistem daya tahan tubuh lemah 


Kuku cantengan dapat muncul dalam hitungan hari sampai minggu, tergantung penyebab mendasarnya. Infeksi ringan biasanya dapat diatasi dengan mudah. 


Namun, apabila dibiarkan tanpa penanganan medis tepat, cantengan bisa semakin parah. 


Cara mengobati cantengan 


Cantengan bisa diatasi dengan berbagai cara, sesuai dengan tingkat keparahannya. Berikut beberapa di antaranya: 


Penderita cantengan ringan dapat merendam jari tangan atau kaki yang sakit dengan air hangat, sebanyak tiga kali sehari. 


Jika gejalanya tidak mereda, coba konsultasikan dengan dokter. Dokter biasanya akan mengobati kuku cantengan dengan antibiotik infeksi bakteri, atau obat antijamur untuk infeksi jamur. 


Obat cantengan biasanya berupa salep. Di beberapa kasus, kuku cantengan juga memerlukan tindakan medis untuk mengeluarkan nanah dari bengkak di sekitar kuku yang terinfeksi. 


Penderita kuku cantengan kronis umumnya butuh waktu beberapa minggu sampai bulan apabila penyakitnya sudah kronis. 


Selama menjalani pengobatan, penting untuk menjaga tangan dan kaki tetap bersih serta kering. 


Kapan perlu ke dokter? 


Kuku cantengan umumnya bukan masalah kesehatan yang berbahaya. Namun, Anda perlu ke dokter apabila problem ini mengganggu keseharian. 


Atau, saat Anda mendapati cantengan meluas, disertai gejala demam tinggi, sampai badan menggigil kedinginan.(Mahardini Nur Afifah) 


Baca Juga: Ingin Meningkatkan Daya Tahan Tubuh? Konsumsi Minuman Berikut Ini


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Penyebab Kuku Cantengan dan Cara Mengobatinya”,



Selanjutnya: Jadi One Stop Service, Kantor SENYUM di Unit BRI Rorotan Jadi Solusi UMKM










Editor: Tri Sulistiowati




Tag



  • unlisted

  • Jangan Lewatkan

  • Cantengan

  • Kuku Cantengan

  • Penyebab cantengan

















Terbaru




  • Ini Saturasi Oksigen Normal dan Cara Mengukurnya yang Perlu Dipahami

    Sabtu, 12 Februari 2022 | 09:35 WIB

    Ini Saturasi Oksigen Normal dan Cara Mengukurnya yang Perlu Dipahami






  • Perhatikan! Anak Anda Mungkin Terinfeksi Varian Omicron Jika Alami Satu Gejala Ini

    Sabtu, 12 Februari 2022 | 07:50 WIB

    Perhatikan! Anak Anda Mungkin Terinfeksi Varian Omicron Jika Alami Satu Gejala Ini







  • Cara Menaikkan Saturasi Oksigen Pasien Covid-19 Rekomendasi Kemenkes

    Sabtu, 12 Februari 2022 | 07:35 WIB

    Cara Menaikkan Saturasi Oksigen Pasien Covid-19 Rekomendasi Kemenkes






  • Kapan Bayi Bisa Tengkurap? Ini Cara Melatihnya Agar Cepat Tengkurap

    Sabtu, 12 Februari 2022 | 06:35 WIB

    Kapan Bayi Bisa Tengkurap? Ini Cara Melatihnya Agar Cepat Tengkurap






  • Waspada! Ini Gejala Omicron Paling Umum, Kurang Umum, hingga Serius

    Sabtu, 12 Februari 2022 | 06:18 WIB

    Waspada! Ini Gejala Omicron Paling Umum, Kurang Umum, hingga Serius






  • Efektif Menurunkan Gula Darah, Ini Manfaat Daun Sirih Merah untuk Kesehatan

    Jumat, 11 Februari 2022 | 17:35 WIB

    Efektif Menurunkan Gula Darah, Ini Manfaat Daun Sirih Merah untuk Kesehatan






  • 9 Buah Kaya Serat yang Baik dan Aman Dikonsumsi Sehari-Hari

    Jumat, 11 Februari 2022 | 17:16 WIB

    9 Buah Kaya Serat yang Baik dan Aman Dikonsumsi Sehari-Hari






  • Ini Alasan Kentang Buruk untuk Kesehatan Penderita Diabetes

    Jumat, 11 Februari 2022 | 17:04 WIB

    Ini Alasan Kentang Buruk untuk Kesehatan Penderita Diabetes






  • ​Inilah Kriteria Pasien Omicron yang Wajib di RS dan Isoman dari Kemenkes

    Jumat, 11 Februari 2022 | 16:30 WIB

    ​Inilah Kriteria Pasien Omicron yang Wajib di RS dan Isoman dari Kemenkes








Indeks Berita


.(tagsToTranslate)unlisted(t)Jangan Lewatkan(t)Cantengan(t)Kuku Cantengan(t)Penyebab cantengan Berita Nasional(t)Indonesia(t)Pemerintah(t)Kebijakan Ekonomi



JualanBarang adalah Toko Belanja Online dengan konsep One-stop Shopping.

Anda bisa membeli produk dan barang di sini secara mudah dan cepat tanpa harus daftar.



Sumber Link: Kunjungi website



.
Kunjungi: Kenali Penyebab dan Cara Mengobati Kuku Cantengan
.
🏢 Toko Belanja Online
💬 Admin(WA): 0812-8930-9830
.
#belanjaonline #dirumahaja #belanjadarirumah #onlineshop #belanjamurah #belanja #olshop #belanjaonlinemurah #bajumurah #olshopmurah #belanjahemat #tokoonlinemurah #bajumurah #perlengkapanbayi #jualanku
.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Facebook Page

TRANSLATE

Translate This Page
English French German Spain Italian Dutch
Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Entri yang Diunggulkan

Keunikan Pulau Kumala, Destinasi Wisata Dekat Ibu Kota Baru

SuaraKaltim.id – Pulau Kumala merupakan salah satu destinasi wisata menarik yang dekat dengan ibu kota baru Nusantara. Pulau Kumala terletak...

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog